top of page

Memutarkan Roda Dharma, Membentuk Komunitas Sangha


Lebih dari 2500 tahun yang lalu, Sang Buddha Sakyamuni mencapai pencerahan lengkap dan sempurna di bawah Pohon Bodhi. Disebutkan “lengkap dan sempurna” dikarenakan kebajikan dan kebijaksanaan beliau sudah mumpuni untuk memahami segala fenomena hingga yang paling subtil, mendapatkan akar penderitaan yang membuat kita menderita di samsara.


Pengetahuan yang luas dan mendalam tersebut sulit untuk dipahami oleh sebagian besar makhluk. Namun, sulit dipahami bukan berarti tidak bisa dipahami. Ada makhluk-makhluk yang ternyata mampu untuk menapaki jalan yang sama dengan beliau. Memahami fenomena subtil untuk terbebas dari Samsara, hingga menyempurnakan kebajikan dan kebijaksanaan demi kebahagiaan semua makhluk.


Di Sarnath, tujuh minggu setelah mencapai pencerahan sempurna, Sang Buddha membabarkan Dharma yang pertama dengan topik “4 Kebenaran Arya” di hadapan 5 orang pertapa. Dalam penanggalan Tibet disebut Chokhor Duchen. Dimana di hari ini, semua perbuatan positif maupun negatif akan berlipat ganda sepuluh juta kali.


Peristiwa ini menjadi tanda pemutaran Roda Dharma, sekaligus terbentuknya komunitas Sangha Monastik, suatu komunitas yang bertekad untuk belajar, merenungkan, mempraktikkan, menjaga dan melestarikan Ajaran Sang Guru Agung selamanya.



Sangha KCI merupakan satu-satunya penerus tradisi Mulasarwastiwada di Indonesia, satu dari tiga tradisi monastik yang tersisa di dunia, juga merupakan tradisi yang pernah menjadi identitas Buddhadharma Nusantara di masa lampau. Tekad untuk terus belajar, merenungkan, dan mempraktikkan Dharma demi kelestarian tradisi dan ajaran yang mendasari terbentuknya Sangha di Hari Asadha kini diwarisi oleh Sangha KCI dan akan terus dikobarkan agar Dharma lestari di Nusantara dan membawa manfaat bagi banyak makhluk.

Featured Posts
Check back soon
Once posts are published, you’ll see them here.
Recent Posts
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Google+ Basic Square
Archive
Search By Tags
No tags yet.
bottom of page